F1 GP Inggris: Trek Mengering, Sainz Tercepat dari Hamilton
Setelah latihan pembukaan yang dipengaruhi hujan pada Jumat pagi, latihan sore untuk F1 GP Inggris berlangsung dalam kondisi kering dan cerah saat Carlos Sainz mengakhiri hari dengan tercepat, 0,163 detik di depan pahlawan tuan rumah Lewis Hamilton.
Juara dunia tujuh kali itu mendemonstrasikan kecepatan yang menggembirakan di Silverstone dalam stint dengan untuk mengambil tempat kedua untuk sesi kedua berturut-turut, meskipun ia mengatur putarannya lebih terlambat ketimbang para rivalnya.
Mercedes berharap untuk tampil lebih kompetitif akhir pekan ini di Silverstone, sebagian berkat karakteristik trek yang lebih mulus dan sejumlah upgrade yang telah diperkenalkan ke W13. Red Bull dan Ferrari juga membawa upgrade ke Grand Prix Inggris.
Di belakang Sainz dan Hamilton, pebalap McLaren Lando Norris berada di urutan ketiga, hanya terpaut 0,176 detik, dengan Max Verstappen tertinggal dua persepuluh di tempat keempat untuk Red Bull.
Charles Leclerc terpaut hampir setengah detik dari rekan setimnya di Ferrari Sainz di urutan kelima, di depan Fernando Alonso dari Alpine dan Sergio Perez dari Red Bull.
George Russell tercepat kedelapan dan tertinggal 0,857 detik dengan Mercedes-nya, sementara Daniel Ricciardo dan Lance Stroll melengkapi 10 besar lainnya untuk McLaren dan Aston Martin.