Horner: Red Bull punya peluang untuk bertarung

Team Principal, Christian Horner, bersiap menghadapi peluang nyata Red Bull melawan Mercedes dalam perebutan titel F1 2020.
Horner: Red Bull punya peluang untuk bertarung

Menyambut musim baru, tim balap yang berbasis di Milton Keynes itu mempertahankan duet Max Verstappen dan Alex Albon – bahkan sang pebalap Belanda telah resmi mengikat kontrak hingga akhir 2023.

Penampilan impresif sepanjang paruh kedua musim lalu, berbuah tiga kemenangan untuk Verstappen, membuat Horner optimistis Red Bull mampu bersaing dengan Mercedes, serta Ferrari.

“Untuk pertama kalinya, mungkin dalam lima atau enam tahun, kami mendapatkan stabilitas pada regulasi peraturan dan itu memberi kami peluang nyata untuk melawan rival kami,” tukas Horner.

“Pelajaran yang kami pelajari tahun lalu sudah dibawa dari RB15 ke RB16. Kami juga memiliki stabilitas di dalam tim dan bahwa, di samping momentum yang kami bangun selama paruh kedua tahun lalu, kami berada di tempat yang sangat baik untuk menghadapi tantangan kuat tahun ini.

“Faktor besar yang memungkinkan kami menghadapi tantangan adalah unit daya. Kami memiliki mitra yang sangat termotivasi dan kompetitif di Honda. Mereka bekerja dengan baik pada 2019. Setiap iterasi tahun, mereka membawa lebih banyak performa dan tenaga. Rasanya kami  semakin dekat dengan rival utama,” ucapnya.

Red Bull bakal meluncurkan RB10 spesifikasi terbaru pada presentasi digital yang dihelat 12 Februari pekan depan.

Diyakini bahwa RB16 juga akan mencicipi trek dalam shakedown di Silverstone – satu minggu sebelum tes pramusim dimulai di Circuit de Barcelona-Catalunya

Read More