Didiagnosis Penyakit Crohn, Jonny Edgar Mundur dari F3 2022
Jonny Edgar, yang merupakan anggota akademi Red Bull, baru-baru ini didagnosis dengan penyakit Crohn. Pembalap 18 tahun itu melakukan balapan pada putaran pembuka musim di Bahrain, dengan hasil terbaiknya finis ke-11 pada Feature Race.
Dengan balapan selanjutnya digelar di Imola pada 23-24 April, Edgar mengumumkan kondisi kesehatannya baru-baru ini di akun Instagramnya, dan mengatakan ia tidak berada pada 'level fisik yang dibutuhkan untuk bersaing' di F3.
Edgar menulis: “Sebagai sebuah keluarga, kami telah membuat keputusan yang sangat sulit bahwa saya tidak akan melanjutkan di Kejuaraan FIA F3 2022 sampai saya merasa sehat kembali.
“Setelah baru-baru ini didiagnosis dengan penyakit Crohn, pada saat ini saya tidak dapat bersaing secara fisik pada level yang dibutuhkan. Setelah berada di jalur perawatan yang benar, semoga saya akan kembali ke kesehatan/kebugaran penuh tetapi sampai saat itu saya perlu meluangkan waktu untuk memprioritaskan kesehatan saya.
“Saya secara khusus ingin berterima kasih kepada Red Bull, Trident Motorsport, dan D Tolson & Sons atas dukungan mereka yang tak tergoyahkan selama masa yang penuh tantangan ini. Berharap untuk segera kembali."
Edgar akan digantikan oleh Oliver Rasmussen, yang menghabiskan musim F3 2021 bersama HWA Racelab.
Rasmussen menulis di Instagram: “Saya sangat senang dan bersemangat untuk mengumumkan bahwa saya akan berpartisipasi dalam kejuaraan FIA F3 dengan Trident untuk beberapa putaran berikutnya. Saya benar-benar ingin berterima kasih kepada seluruh keluarga Trident atas kesempatan ini! Andiamo Ragazzziii!!!
“Terima kasih untuk tim saya Jota Sport atas dukungan mereka yang berkelanjutan dan memungkinkan saya untuk mengambil kesempatan fantastis ini! Saya berharap untuk kembali ke belakang kemudi mobil LMP2 di Spa Francorchamps bulan depan!
“Situasi dunia saat ini telah mencegah saya untuk melanjutkan di IMSA tetapi akan tetap berada di FIA World Endurance Championship untuk sisa kejuaraan.”