FOTO: Aksi Hari Kedua Tes MotoGP Portimao
Francesco Bagnaia menjadi satu-satunya pembalap dengan laptime di bawah 1 menit 38 detik setelah memperbaiki waktunya pada satu jam terakhir tes MotoGP Portimao.
Tapi yang mengejutkan adalah penampilan kuat Fabio Quartararo, yang akhirnya mampu mencatatkan laptime kompetitif dengan bercokol di posisi ketiga, terpaut 0,334 detik dari Pecco.
Pemimpin tes Valencia dan Sepang Luca Marini mengalami hari kedua yang sulit di Portimao setelah masalah teknis menghambatnya. Pun demikian, ia masih bisa berada di posisi empat yang tidak kalah impresifnya.
Kemajuan juga dilakukan oleh Brad Binder, yang sempat merangkak ke posisi enam timesheets sebelum akhirnya diturunkan ke P9 pada satu jam akhir.
Sempat bertengger di peringkat 10 besar, Marc Marquez menutup hari terakhir tes MotoGP Portimao di posisi ke-14.
Setelah tes ini, Aleix Espargaro akan naik meja operasi untuk menyembuhkan masalah lengan yang muncul dari kecelakaan dari hari Sabtu.