Didukung Bintang MotoGP, Acosta Ingin Promosi ke Kelas Premier
Pedro Acosta telah menjadi sensasi sejak tiba di paddock Grand Prix, seperti yang disorot oleh kemenangan gelar Moto3 sebagai rookie di usianya yang masih 17 tahun.
Sekarang membalap untuk Red Bull KTM Ajo, Acosta terlihat seperti favorit kuat untuk gelar Moto2 hanya dalam musim keduanya di kategori. Alhasil, ia bersama pemimpin klasemen Tony Arbolino dikaitkan dengan promosi ke MotoGP pada 2024.
- MotoGP Belanda: Bezzecchi Pimpin Sesi Pagi, Pecco Kesulitan
- Miller: Tidak Ada yang Mau Mendengar Pembalap Mengeluh
Pemenang empat balapan musim ini, Acosta berbicara tentang masa depannya menjelang Grand Prix Belanda akhir pekan ini.
"Itu bukan pilihan [bertahan di Moto2]," ujar Acosta saat berbicara kepada MotoGP.com. "Itu bukan pilihan dan cara berpikir harus banyak berubah untuk berada di Moto2.
"Saya butuh target baru jika kami terus berjuang untuk kejuaraan di Moto2, mungkin itu artinya kami siap untuk pergi ke MotoGP."
Sementara desas-desus tentang dia bergabung dengan MotoGP berada pada titik tertinggi sepanjang masa, Acosta mendapat dukungan dari Jack Miller dan Marc Marquez, yang menilai pembalap 19 tahun itu siap untuk mengambil langkah.
Setelah menonton wawancara Acosta tentang masa depannya selama konferensi pers sebelum acara, Miller menambahkan: "Kami tahu dia siap. Wawancara itu menjelaskan semuanya.
"Jika dia bilang dia siap maka itu yang terpenting. Dia masih muda dan saya suka fakta bahwa dia percaya diri.
“Pada usia itu Anda perlu mengatakan apa yang Anda pikirkan dan itulah yang dia lakukan di sana.
“Yang pasti, saya senang dengan prospek [melawannya] dan semoga KTM dapat mempertahankannya dalam keluarga. Kami akan senang memilikinya di salah satu motor kami.”
Sering dibandingkan dengan Marquez, bukan hanya karena mereka memiliki kebangsaan yang sama, tetapi karena bakat luar biasa yang mereka miliki, Acosta dipandang oleh banyak orang sebagai juara besar berikutnya yang keluar dari Spanyol.
Marquez, yang masih mencari gelar dunia lainnya, bisa menantang Acosta untuk kejuaraan di masa depan dan mengatakan hal ini tentang pebalap berusia 19 tahun itu.
"Tentu saja dia siap dan dia menunjukkan performa yang sangat bagus. Sudah tahun lalu, dan lagi tahun ini jadi dia siap pindah ke MotoGP."