Petronas Yamaha SRT perkenalkan livery 2020

Livery anyar Petronas Yamaha SRT masih didominasi warna hijau tosca, namun kini tampil dengan desain lebih segar dan tajam.
Petronas Yamaha SRT perkenalkan livery 2020

Hanya berselang 30 menit dari peluncuran Monster Energy Yamaha, giliran skuad satelit Petronas Yamaha SRT memamerkan corak motor untuk MotoGP 2020 di Sepang, Kamis (6/2).

Melakoni debut kelas premier tahun lalu, tim balap Malaysia itu melampaui ekspektasi. Fabio Quartararo diganjar titel Rookie of The Year, atas keberhasilan mengklaim tujuh podium dan enam pole position.

Berkat penampilan cemerlang El Diablo, Petronas Yamaha SRT pun mengamankan peringkat keempat klasemen akhir, sekaligus memastikan gelar pebalap dan tim independen.

Menyambut musim baru, tim masih mengusung duet Quartararo dan Franco Morbidelli. Kendati demikian, sang pebalap muda Prancis telah resmi diumumkan sebagai pebalap pabrikan Yamaha pada 2021.

Ada kemungkinan kuat, Valentino Rossi yang bakal mengisi kursi kosong di Petronas Yamaha SRT. Tetapi itu tergantung keputusan The Doctor. Yang pasti, Yamaha siap memberikan dukungan teknis secara penuh.

 

Sebaliknya bagi Morbidelli, kontraknya akan berakhir tahun ini. Belum ada tanda-tanda apakah sang Italiano dipertahankan atau tidak.

Read More