VIDEO: Aksi Marc Marquez Menggeber RC213V-S di Barcelona
Kembalinya Marc Marquez mencapai fase yang cukup penting, setelah Selasa (16/3) kemarin delapan kali juara dunia itu melakukan lap pertamanya di Sirkuit MotoGP sejak Juli lalu, di mana The Baby Alien mengendarai Honda RC213V-S di Circuit de Catalunya.
Bintang Repsol Honda itu absen hampir satu musim penuh setelah mengalami cedera fraktur lengan akibat kecelakaan brutal pada balapan pembuka musim 2020 di Jerez, dan harus menjalani tiga operasi karena komplikasi.
Namun, langkah maju didapat pembalap yang identik dengan nomor #93 itu setelah tim medis mengonfirmasi "konsolidasi tulang berjalan sesuai harapan" setelah infeksi sebelumnya, dan memberi lampu hijau bagi Marc untuk mengendarai minibike di Circuito de Alcarras.
Setelah melakukan perjalanan singkat ke Qatar untuk menerima vaksinasi Covid-19 yang ditawarkan ke paddock MotoGP, Marquez kemudian tidak membuang waktu untuk kembali mengendarai motor ukuran penuh di Barcelona, adapun ia mengendarai RC213V-S.
RC213V-S adalah versi produksi motor MotoGP Marquez dan yang paling relevan untuk dipakai pengujian. Mengingat Marquez tak bisa menjajal motor MotoGP di luar balapan atau tes resmi. Dalam tes tersebut, Marc juga didampingi Crew Chief Santi Hernandez.
Meskipun tidak ada informasi tentang kebugaran # 93 di motor yang telah dirilis - Repsol Honda hanya menyatakan bahwa tracday ini adalah 'untuk memahami kondisi fisiknya setelah delapan bulan meninggalkan lintasan'.
Tes ini juga semakin mendekatkan Marquez pada comeback, dan bukan tidak mungkin kita akan melihat motor Honda RC213V keluar dari garasi Repsol Honda pada akhir pekan MotoGP Qatar 2021, yang akan dimulai pada 26 Maret.