RESMI: Tim VR46 Pakai Ducati untuk MotoGP Musim 2022
Seperti yang gencar diberitakan, tim VR46 milik Valentino Rossi resmi bergabung dengan Ducati untuk musim perdanananya di MotoGP tahun 2022.
Mereka akan menggantikan skuat Avintia Ducati, dan sudah mengamankan sponsor utama Aramco, yang akan menghiasi livery motor dari tahun 2022-2026. Pengumuman ini juga sekaligus mengakhiri rumor seputar motor yang akan dipakai.
Awalnya, Rossi mengisyaratkan pihaknya tengah melakukan pembicaraan dengan Aprilia, Yamaha, Ducati, dan juga Suzuki. Lalu kemudian menyusut menjadi pilihan 50:50 antara Yamaha dan Ducati, dengan Rossi berpeluang mengambil pasokan YZR-M1 dari Petronas, yang saat ini dibelanya.
Tetapi pembicaraan Yamaha kemudian mereda, meninggalkan Ducati untuk menyelesaikan kesepakatan yang akan membuat Pabrik Italia menurunkan delapan motor di grid MotoGP untuk pertama kalinya sejak 2016.
Kesepakatan VR46 Ducati secara resmi diumumkan melalui akun Twitter tim:
Hei, ini bukan penglihatan ganda! Kami akan segera membutuhkan garasi yang lebih besar
— Sky Racing Team VR46 (@SkyRacingTeam) 24 Juni 2021
Misi 2022 secara resmi mulai terbentuk dan kami senang melanjutkan perjalanan kami bersama @ducaticorse
• #SkyVR46Avintia #MotoGP #DucatiCorse pic.twitter.com/aUcPcjRSLO
Soal motor yang akan dipakai tim VR46 belum terungkap, tetapi tim pabrikan Ducati dan Pramac dikonfirmasi akan memakai Desmosedici terbaru tahun depan, dengan tim baru Gresini akan memakai GP21 tahun ini.
Untuk line-up pembalap, Luca Marini, yang saat ini membalap untuk Avintia, dipastikan bertahan, namun belum diketahui siapa rekan satu timnya. Dikabarkan motor kedua akan diberikan kepada pembalap VR46 Moto2, Marco Bezzecchi, kecuali jika Rossi memutuskan pindah dari Petronas ke timnya.
Rossi, yang menorehkan hasil terbaik kesepuluh sejauh musim ini, akan memutuskan masa depan MotoGP-nya selama liburan musim panas.